Sejarah Singkat : Marem (Majelis Rebo Malem) merupakan majelis taklim yang dibina oleh ustad Husin Nabil bin Najib bin Toha Assegaf.
Filosofi Singkat Logo :
- Inti dari logo (pusatnya) adalah huruf R berwarna cerah dengan ilustrasi masjid berikut menaranya. Huruf R berarti “Rasulullah SAW” karena semua visi, misi, dan aksi majelis/organisasi ini berpusat pada apa yang diajarkan oleh Rasulullah SAW. Ilustrasi masjid merupakan identitas islam sehingga semua orang yang melihat tahu bahwa majelis/organisasi ini berdasarkan pada ajaran-ajaran islam yang benar, sesuai dengan apa yang diajarkan oleh Rasulullah SAW. Menara masjid adalah simbol dari dakwah.
- Tipografi yang digunakan mempunyai karakter yang modern yang hampir semua sudutnya adalah round corner (tidak lancip). Karakter font ini melambangkan bahwa metode dakwah majelis/organisasi ini tetap modern (misalnya dengan menggunakan media-media sosial, dll.) tetapi dengan cara-cara yang lebih dapat diterima oleh semua kalangan, tidak keras namun tegas.
- Kombinasi huruf besar dan kecil melambangkan bahwa anggota (atau bisa juga target dari organisasi ini) adalah semua kalangan, baik tua maupun muda, kaya/miskin, dsb.
- Penggunaan huruf dua “a” pada logo (satu terbalik dan satunya tidak) merupakan cerminan dari upaya Rasulullah SAW dalam menyampaikan ajaran Allah baik bagi umat muslim maupun non-muslim. Hal ini juga merupakan cerminan dari upaya dan tujuan majelis/organisasi ini yang bertujuan untuk memperdalam ilmu agama islam bagi yang muslim, serta semoga dapat memberi hidayah bagi yang non-muslim.
|